Pages

Kamis, 15 November 2012

Writing Award WR-Memaknai Kepopuleran


Writing Award WR-Memaknai Kepopuleran

Tegal, 121012, 02:06

Dear diary,

Malam ini, sedini hari ini. Mendadak ingatanku kembali pada percakapan dengan Una tempo hari di gtalk. Aku iseng bilang ke dia, “Enak kali ya, jadi Oki Setiana Dewi… dikenal banyak orang gitu. Lihat deh akunnya sampai penuh follower sekian.” 

Aku memberi link twitter Oki pada percakapan kami dan dia pun mengomentari balik. “Kamu siap-siap mau jadi terkenal ya, mba?” Mungkin karena dia kaget aku bilang gitu kali ya. Aku lebih kaget lagi mendengar pertanyaannya. Siap-siap? Iya, siap-siap, maksudnya apa? Apa benar aku siap kalau ada di posisi oki? Setiap perilaku dirinya apapun itu pasti akan diamati oleh semua orang. Coba bayangin aja, jalan kemana, orang pasti tahu dia itu ya si oki. Mau makan di mana aja, orang pasti kenal wajah dia, dan langsung nyapa. “Mbak Oki ya?”

Aku membayangkan apa jadinya jika aku jadi dia, dengan kondisi pribadi yang sedang tidak sebaik Oki. Belum sesalihah dia. Mungkin, yang ada justru ketidaksiapan dengan keterkenalan itu. Pantas saja kalau aku pernah membaca di buku oki yang pertama, bahwa yang pertama kali dikatakan juri pada oki saat lolos audisi KCB adalah nasihat untuk selalu menyertakan Allah dalam setiap langkah. Karena, bisa jadi, justru keterkenalan itu adalah ujian yang tidak dia sadari.

Hmm, dari percakapan dengan Una ini, aku jadi mawas diri. Semoga di mana pun aku berada, Dia selalu menjadi yang pertama yang mengingatkan kesalahanku sebelum orang lain yang mengingatkan. Semoga selalu ada ruang untuk mengurai hikmah di saat apapun. Bahkan ketika sedang dilimpahi rasa syukur sekalipun. Semoga. :)

3 komentar:

  1. siap2 diminta foto bareng, siap2 di minta pertanggung jawaban, siap2 semua di liat yaa mbak, ndak enak :D

    BalasHapus
  2. pantes menang mbaaaa hehehehhe....

    BalasHapus

Silahkan tinggalkan komentar. Terimakasih sudah berkunjung.
Mohon komen pakai url blog, bukan link postingan. Komen dengan menggunakan link postingan akan saya hapus karena jadi broken link. :)