Pages

Minggu, 02 Desember 2018

Inilah 5 Negara Impian Yang Ingin Saya Kunjungi dan Jelajahi Setiap Sudutnya

Inilah 5 Negara yang Ingin Saya Kunjungi dan Jelajahi Setiap Sudutnya

Liburan ke tempat wisata impian adalah sebuah wishlist yang masuk bucket list saya. Di saat orang lain sudah menjelajah berbagai negara di dunia, saya masih harus berjibaku mengumpulkan pundi-pundi dollar terlebih dahulu. Baru deh bisa liburan sepuasnya tanpa mikirin sekali ngetrip habis berapa. Haha. Makanya mending sekarang saya nabung dulu deh biar bisa mewujudkan impian saya yang satu ini.


Inilah 5 Negara Impian yang Ingin Saya Kunjungi dan Jelajahi Setiap Sudutnya: 


1.       London, Inggris

Kalau ditanya pengin ke mana, jawabannya Inggris, London. Sebenarnya ada banyak kota di Inggris yang bisa dijelajahi, tapi prioritas saya adalah London. Nah, setelah puas-puasin jelajah London dalam 1 minggu, kemudian lanjut ke kota lain. Saya sangat ingin mengunjungi beberapa tempat di  Inggris antara lain : Istana Buckingham Pallace, Museum Greyfiar Bobby, tempat favorit di film Harry Potter, dan banyak lainnya.



2.       Jerman

Dulu saat membaca novel berjudul Arini, Masih Ada Kereta yang Akan Lewat karya Mira W, saya tertegun dengan deskripsinya yang detail tentang Frankfurt, Edinburgh, Stuttgart, dan kota lainnya. Sejak saat itu saya jadi ingin menjelajah kota-kota di Jerman dengan trem dan kereta api cepatnya. Hanya demi bisa merasakan suasana hati Arini saat ditembak Nick. Hahaha. Receh banget emang wishlistku yang satu ini. Lol.

3.       Prancis, Paris

Paris menjadi negara ketiga yang ingin saya kunjungi, nah, kemana aja selama di Paris. Banyak sih, tapi kok ya saya kepentok hanya di menara eifell aja ya. Wkwk. Duh, beneran referensiku sangat minim. xD

Eh, ada lagi sih yang ingin saya kunjungi. Edensor. Yak, sebuah desa kecil yang sangat asri dan jauh dari keramaian. Desa yang membuat Pak Cik Andrea Hirata sangat mengaguminya. Apakah saya bisa ke sana? Huhu. Saya ingin sekali bisa ke Edensor suatu hari nanti. Ingin membuktikan sendiri bagaimana rupa keindahan sebuah desa yang mampu membius seorang penulis dan menjadikannya sebuah novel yang indah.

4.       Jepang

Udah nggak tahu lagi deh musti bilang apa tentang negara Jepang yang satu ini. Saya sangat ingin mengunjungi Jepang sejak saya SMP. Prioritas traveling yang ingin saya lakukan di Jepang ada di tiga tempat yaitu Tokyo, Osaka, dan Kyoto. Nah, setelah traveling di tiga kota favorit Jepang itu terwujud, baru deh  saya ingin melanjutkan perjalanan traveling saya ke Nagasaki, Fukuoka, dan Okinawa. Inginnya sih ke Jepang saat winter dan musim semi, saat sakura bermekaran. Hehe

5.       Korea

Saat yang lain ingin berlomba berlibur ke negeri impiannya saya masih juga berkutat dengan impian pergi ke Korea. Terutama main ke Pulau Jeju saat musim dingin dan musim gugur. Bener-bener deh, bikin saya penasaran gimana rasanya memasuki kawasan yang digunakan saat syuting drama korea Winter Sonata. Huhu, pengin banget ke sana, gaes. Doakan bisa terwujud ya. Aamiin. :D

Nah, kalau kamu apa saja wishlist travelingmu? Share dong di komentar, hehe.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan komentar. Terimakasih sudah berkunjung.
Mohon komen pakai url blog, bukan link postingan. Komen dengan menggunakan link postingan akan saya hapus karena jadi broken link. :)